Tuesday, August 31, 2021

        Terkadang kita merasa bosan dengan warna rambut yang terlihat monoton karena hanya satu warna sejak dulu. Tak jarang pula merasa iri dengan orang-orang yang memiliki model rambut bagus dengan warna yang enak dipandang. Apalagi di era sekarang yang suka mengunggah foto di media sosial, pasti ingin terlihat tampil beda dong dengan warna rambut yang menawan.

Rambut berwarna

        Meski mewarnai rambut membuat penampilan menjadi berbeda dan lebih percaya diri ternyata gonta-ganti warna rambut juga memiliki efek negatif lho. Pasalnya, pewarna rambut mengandung zat kimia salah satunya para-phenylenediamine (PPD) yang bisa memicu alergi pada kulit kepala dan karsinogen atau zat penyebab kanker. Zat-zat itu biasanya masuk ke dalam tubuh lalu tercampur aliran darah dan dapat membahayakan kesehatan.


        Jadi apakah kamu sudah yakin untuk mewarnai rambut? Biar tak menyesal nantinya simak dulu nih beberapa hal terkait cara merawat rambut berwarna hingga risikonya.


Baca aturan pakai pada kemasan

        Mewarnai rambut tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Jika kamu mencoba mewarnai rambut sendiri maka bacalah secara seksama dan detail tentang aturan pemakaian pada kemasan produk pewarna rambut. Gunakan pewarna rambut sesuai dengan aturan, jangan menambah takaran dalam jumlah yang tak normal.


Lakukan uji coba

        Sebelum mengaplikasikan produk pewarna ke rambut, cobalah untuk menempelkan ke kulit terlebih dahulu misal di bagian tangan. Perhatikan reaksi kulit saat di tempel dengan produk pewarna, apakah mengalami ruam, gatal, atau terasa panas dan melepuh.


        Apabila mengalami keluhan di atas saat menempelkan pewarna pada kulit maka hentikan untuk mengaplikasikan ke rambut. Hal itu terjadi karena kulit mengalami alergi sehingga sangat tidak disarankan untuk melanjutkan proses mewarnai rambut. Namun, apabila tak ada reaksi apapun maka kamu bisa melanjutkan proses untuk mewarnai rambut sesuai warna yang diinginkan.


Gunakan sarung tangan saat mewarnai rambut

        Ketika mencampurkan dan mengaplikasikan pewarna rambut wajib mengenakan sarung tangan untuk melindungi kulit. Dengan menggunakan sarung tangan maka ini bisa meminimalkan kontak langsung dengan bahan kimia yang ada di dalam pewarna rambut.


        Setelah mewarnai rambut, kamu pun tetap harus melakukan perawatan rambut agar tak rusak dan kusam. Bahkan kamu juga kadang harus melakukan perawatan rambut di salon. Agar biaya yang kamu keluarkan tak sia-sia, simak dulu yuk cara merawat rambut berwarna.


Gunakan shampoo untuk rambut berwarna

        Selain melakukan perawatan rambut secara berkala di salon langgananmu agar rambut tetap bersinar, kamu juga harus menggunakan shampo untuk rambut berwarna. Pilihlah shampo khusus untuk rambut berwarna yang dapat mempertahankan warna rambut.


        Rutin keramas seminggu sekali dengan menggunakan TRESemme Color Radiance & Repair for Bleached Hair Shampoo yang memiliki formula khusus dengan Purple Shampoo & Plant Placenta Extract agar warna cat rambut tetap tahan lama.


Pakai kondisioner

         Selain rutin melakukan perawatan di salon dan rutin menggunakan shampo khusus untuk rambut berwarna, menggunakan kondisioner secara rutin juga sangat disarankan untuk merawat rambut berwarna. hal itu dapat membantu melembabkan rambut agar tidak kering.


Tidak sering gonta-ganti warna rambut

        Terkadang untuk menciptakan efek warna yang diinginkan, kebanyakan orang mengecat rambutnya berkali-kali atau gonta-ganti warna rambut. Padahal itu tak disarankan karena akan ada banyak bahan kimia pada pewarna rambut yang masuk ke dalam tubuh. Itu sebabnya disarankan untuk mengecat rambut secara berkala agar warna rambut tetap konsisten.


Dear Widha . . . . 2019 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template